Semarang | Rabu (26/10/2022) Sebanyak 75 lulusan D3 Keperawatan mengikuti acara angkat sumpah profesi. Acara digelar oleh Fakultas Ilmu Keperawatan dan Kesehatan (FIKKES) Universitas Muhammaidyah Semarang (Unimus) yang diikuti diikuti oleh 385 lulusan yang terdiri dari 5 lulusan Profesi Ners, 75 lulusan D3 Keperawatan, 30 lulusan S1 Gizi, 44 lulusan D3 Gizi, 87 lulusan D3 Analis Kesehatan, 132 lulusan D4 analis Kesehatan dan 15 lulusan D3 Kebidanan. Angkat sumpah dilakukan oleh para rohaniawan dari agama Islam, Kristen, Katolik dan Hindu, dan dilantik oleh Ketua PD IBI Jawa Tengah, Ketua Umum DPP PERSAGI (Bambang Supangkat, SKM., M.Si.), Ketua DPW Patelki Jawa Tengah, dan Ketua DPW PPNI Jawa Tengah (Ns. Kurnia Yuli Astuti, M.Kep.). Hadir dalam kegiatan Dekan FIKKES (Dr. Ali Rosidi, SKM., M.Si), didampingi Wakil Dekan I dan II, Ketua Alumni Fikkes Unimus (Dr. Sufiati Bintanah, SKM., M.Si), serta Para Ketua Program Studi dari Pofesi Ners, D3 Keperawatan, S1 dan D3 Gizi, D4 dan D3 Analis Kesehatan, dan D3 Kebidanan.

Dr. Ali Rosidi dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada para lulusan peserta sumpah profesi Kesehatan, semoga dengan selesainya Pendidikan dan uji kompetensi dapat semakin meningkatkan kompetensi dan keahlian yang nantinya digunakan untuk berkarya di tengah masyarakat. Dr. Ali Rosidi juga menambahkan bahwa Sumpah Profesi yang telah diucapkan menandakan wujud komitmen yang tulus kepada diri sendir serta Tuhan yang Maha Esa yang ditujukan untuk menunjang etika profesi. Selain itu harapannya dengan diucapakannya sumpah profesi tersebut semakin menambah dedikasi peserta atau lulusan tenaga ahli Kesehatan untuk berkiprah di bidang yangtelah digeluti.

Dengan sumpah profesi yang telah diucapkan akan memberikan motivasi yang kuat utamanya supaya lulusan TLM atau Analis Kesehatan, Gisi, perawat dan Bidan dapat mengamalkan keilmuannya dengan sepenuh hati, dapat membangun komunikasiyang bai terhadap pasien, sehingga menghasilkan layanan prima dunia Kesehatan bagi masyarakat dimanapun berada.
Sementara itu Rektor (Prof. Dr. Masrukhi) juga menyampaikan dalam sambutannya Selamat kepada para Lulusan dan jug abersyukur bahwa sebanyak 385 orang telah disumpah profesi, artinya bahwa setelah melaksanakan wisuda yang digelar oleh Universitas, selanjutnya saat ini melaksanakan angkat sumpah profesi oleh organisasi profesi, dengan harapan sudah siap untuk terjun ke masyarakat dimanapun berada. “Di seluruh Indonesia sudah tentu menanti karya dari para lulusan yang telah di sumpah profesi untuk mengabdi kepada masyarakat, bangsa dan negara, bahkan tidak hanya didalam negri saja melainkan melebarkan sayap berkarya serta berkarir di manca negara” ujar Rektor.